POPULAR POST

PANDUAN WISATA KE PULAU BAWEAN LENGKAP - TRAVEL BOOK 2023

Gambar
PULAU BAWEAN KABUPATEN GRESIK Panduan tour explore wisata Pulau Bawean Kabupaten Gresik yang terdapat pada halaman ini, Kami suguhkan berdasarkan pengalaman kami dalam menyediakan jasa perjalanan dan paket trip wisata murah   ke Pulau Bawean  Panduan wisata singkat dan lengkap ini juga kami susun berdasarkan pengalaman kami sebagai salah satu pelaku pariwisata yang berlokasi di Pulau Bawean   Gresik spesialis pelayanan jasa paket liburan ke destestinasi wisata populer di Ba wean. "ONE'S DESTINATION IS NEVER A PLACE, BUT A NEW WAY OF SEEING THINGS"  HENRY MULLER Travel Book Bawean Isle 2023 ini juga diperuntukkan se bagai tourist information and guidance para wisatawan untuk mencari referensi berwisata alias nge trip ke tujuan wisata populer di Pulau Bawean Gresik Jawa Timur. Bawean Trip Guide Office  Artikel singkat panduan wisata ke pulau Bawean ini diharapkan bisa membantu anda yang sedang mencari referensi travelling tujuan wisata tentang

wisata bawean 2020 kerajinan anyaman daun pandan

Suku Bawean dan kearifan lokalnya

Turis membeli tikar bawean
(photos by: azm) Menyebut Bawean, ingatan orang pasti tertuju kepada pulau kecil yang terletak di Laut Jawa, tepatnya di Utara Kabupaten Gresik. Tak salah, karena pulau yang selama ini dikenal dengan julukan pusat para perantau termasuk salah satu wilayah Kabupaten Gresik. Meski di tanah rantau (kebanyakan Malaysia dan Singapura mereka hanya bekerja sebagai tenaga kasar, seperti kuli bangunan atau buruh angkut, tetapi upah mereka sudah cukup untuk dijadikan tumpuan dalam menghidupi keluarga mereka di Bawean.

Bawean dan produk anyaman daun pandan

turis tampak kagum
Tidak dimungkiri bahwa Pulau Bawean sebenarnya memiliki potensi ekonomi yang cukup besar. Sebagai daerah kepulauan, Bawean memiliki potensi kelautan dan perikanan yang cukup besar. Lahan pertanian Pulau Bawean yang subur juga merupakan potensi alam yang seharusnya bisa dimanfaatkan. Salah satu produk andalan asal Bawean yang memiliki potensi besar adalah produk anyaman pandan. Produk anyaman berbahan baku daun pandan di Pulau Bawean selama ini berupa tikar. Dari hasil survey yang dilakukan oleh Badan Penelitian dan Pengembangan Kabupaten Gresik beberapa waktu yang lalu, jumlah perajin anyaman pandan yang tersebar di 3 (tiga) desa di Pulau Bawean tercatat 184 orang.
motiif peti susun
Jumlah perajin terbanyak berada di Desa Telukjati Dawang (127 orang), sedangkan di 2 (dua) desa lainnya yaitu Kepuk Legundi (42 orang) dan Gunung Teguh (15 orang). Menilik tingkat pendidikan para perajin tersebut, sebagian besar merupakan perajin buta huruf (tuna aksara). Namun, semenjak dijadikan sebagai lokasi action research oleh Balitbang Gresik, produk-produk anyaman pandan di Bawean ternyata masih dapat dikembangkan, tidak lagi hanya produk tikar dengan desain anyam  yang konservatif, namun bisa berupa produk-produk lain semacam tas kantor, tempat sampah kering (pakaian kotor), tempat tissu gulung, tempat  tissu lipatan, tempat tissu lembaran, tempat majalah atau Koran dan sebagainya.
Kelebihan yang dimiliki oleh produk anyaman pandan Bawean ini, selain anyamannya rapi dan halus, komposisi pewarnaan, ragam motif, desain yang cukup estetis. Motif anyaman menggunakan variasi jumlah langkah dan warna dan belum mengunakan variasi ukuran lebar iratan daun pandan. Perbaikan desain produk anyaman kearah yang lebih inovatif sebagai upaya diversifikasi akan mampu menambah penghasilan para pengrajin. Selain itu, produk ini juga bisa menjadi produk khas Bawean atau Gresik serta bisa menjadihandycraft yang bemilai seni tinggi.
Fathin Motel Mewah dan Nyaman

jenis motif anyaman pandan

Motif-motif anyaman tradisional yang selama ini dibuat oleh perajin Bawean adalah sebagai berikut:
Motif Mantel (Produksi Desa Kepuk Legundi).
Motif Sangkapura (Kepuk Legundi).
Motif Kalang-kalang (Kepuk Legundi).
Motif Puye ireng (Kepuk Legundi).
Motif Anyam Laok (Kepuk Legundi).
Motif Kalara
Motif Kopi Susu atau Peti Susun (Produksi Desa Gunung Teguh)
Motif lain (tanpa nama) dengan anyaman yang lebih halus

perfect handmade craft
bawean trip guide

Komentar